Polsek Terisi Menjaga Keamanan Sektor Perbankan Melalui Patroli Malam dan Sambang

    Polsek Terisi Menjaga Keamanan Sektor Perbankan Melalui Patroli Malam dan Sambang
    Polsek Terisi Menjaga Keamanan Sektor Perbankan Melalui Patroli Malam dan Sambang

    Indramayu, - Polsek Terisi jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan patroli malam dengan mengunjungi objek vital perbankan di wilayahnya. Jumat (11/8/2023)

    Langkah ini diambil dalam rangka menjaga keamanan dan mencegah potensi ancaman terhadap sektor perbankan yang merupakan salah satu pilar penting dalam perekonomian.

    Kegiatan patroli malam ini merupakan bagian dari strategi proaktif Polsek Terisi dalam menjaga stabilitas dan keamanan di wilayahnya. 

    Dalam kunjungan sambang ke objek vital perbankan, petugas patroli tidak hanya memeriksa keamanan fisik gedung, namun juga berinteraksi dengan petugas keamanan internal bank.

    Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Terisi, AKP Hendro Ruhanda mengungkapkan bahwa sambang ke objek vital perbankan ini bertujuan untuk memastikan bahwa segala potensi ancaman atau aktivitas yang mencurigakan dapat segera terdeteksi dan ditindaklanjuti dengan cepat. 

    Selain itu, kehadiran polisi di area perbankan juga dapat memberikan rasa aman kepada nasabah dan karyawan.

    "Kami terus berkomitmen dalam menjaga keamanan masyarakat dan sektor ekonomi di wilayah kami. Patroli malam serta sambang ke objek vital seperti perbankan adalah bagian dari upaya kami dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, " ujar AKP Hendro Ruhanda, Sabtu (12/8/2023)

    Dengan adanya kegiatan patroli malam dan sambang ke objek vital perbankan, kami berharap dapat memberikan kontribusi positif terhadap perlindungan terhadap sektor perbankan serta memastikan bahwa wilayah hukum Polsek Terisi tetap menjadi tempat yang aman dan terjaga keamanannya. Singkat Kapolsek.

    Indramayu

    Indramayu

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Terisi Mengingatkan Remaja Akan Pentingnya...

    Artikel Berikutnya

    Patroli Malam, Polsek Patrol Lakukan Sambang...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Hibur Pengungsi Korban Erupsi Gunung Lewotobi
    Total Pendaftar Bakomsus bidang Pangan Polri Hingga Hari ke-3 4.434 Orang 
    Gelar Pengantar Purna Tugas, Kapolri Sebut Jenderal (HOR) Agus Andrianto Sosok yang Tegas
    Panglima TNI Tinjau Lokasi Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT
    Danpuspom TNI Pimpin Apel Gelar Pasukan Penegakan Hukum Tahun 2024

    Tags